Masukan kata kunci yang ingin Anda cari pada kotak diatas.

Tentang Kami
Disclaimer Hubungi Kami Info Iklan Karir Peraturan Media Siber Redaksi Tentang Otorider
Hubungi Kami
Perkantoran Maisonete Mega Jalan Raya Joglo No. 41 Kebon Jeruk, Kembangan, Kota Jakarta Barat, Jakarta 11640
Email :
redaksi@otorider.com (Redaksi)
marketing@otorider.com (Marketing)
Member of :
Copyright © 2024. Otorider.com. All rights reserved.

Apakah Boleh Melakukan Modifikasi Baterai Motor Listrik?

Ilustrasi baterai motor listrik.
Senin, 11 Maret 2024
Gemilang Isromi Nuar

OTORIDER - Menambah kapasitas baterai menjadi salah satu cara agar motor listrik dari pabrikan memiliki performa lebih dari standarnya. Semakin besar kapasitas baterai, maka motor listrik bisa menempuh jarak lebih jauh.

Namun, apakah boleh memodifikasi baterai motor listrik? Founder SMEV, Donny Ariyanto mengatakan bahwa bisa saja memodifikasi atau menambah daya.

"Saya sendiri membuat kompetisi Build Off atau kustom motor listrik tidak membataskan modifikasi pada baterai motor listrik, yang penting nantinya motornya bisa layak jalan," kata Donny kepada Otorider di Jakarta beberapa waktu lalu.

Modifikasi motor listrik pun bukan sekadar upgrade kapasitas baterai saja. Tapi, komponen pendukung lainnya harus ditingkatkan juga.

Sebelumnya, kasus modifikasi baterai sendiri pernah berakibat fatal terhadap motor listrik Viar Q1 milik armada Grab, yang dioperasikan sebagai ojek online pada 2022. Ternyata, ada sejumlah faktor yang menyebabkan baterai itu terbakar.

"Dari temuan tim, awal mula terbakarnya unit berasal dari baterai dan dari hasil pengecekan, baterai tersebut telah dilakukan perbaikan atau modifikasi oleh pihak di luar dari jaringan resmi Viar Motor Indonesia," kata Marketing Communication Viar Motor Indonesia, Frangky Osmond dalam keterangan tertulisnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otorider.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoRider, caranya klik link https://t.me/otoridercom , kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Terbaru

Komunitas | 19 jam yang lalu

Intip Keseruan Pengendara Wanita Motoran dengan Skutik Classy Yamaha

Sport | 19 jam yang lalu

Hebat di Trek Balap, Martin Tak Suka Naik Motor dalam Kesehariannya?

Tips & Modifikasi | 19 jam yang lalu

Inspirasi Modifikasi Yamaha Fazzio Bergaya Anime Jepang

Berita | 19 jam yang lalu

Komparasi Ukuran Tinggi Jok Suzuki Burgman 125 dan Honda Vario 125

Sport | 19 jam yang lalu

Tabel Klasemen Sementara MotoGP 2024 usai Seri Le Mans, Prancis
Beranda Trending Motor Listrik